Pratinjau

12 Nov 2014

Poros Maritim Dunia(Cita-cita maritim Indonesia)

sumber foto:pemudamaritim.com
Indonesia sebagai Negara Kesatuan yang terdiri dari ribuan pulau, haruslah tetap dijaga sebagai SATU KEUTUHAN yang bulat. Tidak ada jalan lain untuk menjaga keutuhan NKRI melainkan dengan mewujudkan ketahanan Indonesia di bidang Maritim.
ketahanan maritim dapat menangkal pihak asing untuk berbuat macam-macam dengan maritim indonesia.
beberapa hal yang perlu dilakukan untuk mengwujudkan cita-cita maritim Indonesia agar menjadi poros maritim dunia.
1. peningkatan ketahanan wilayah laut indonesia
peningkatan patroli laut, armada angkatan laut, pembangunan Sumber daya manusia maritim yang tangguh, meningkatkan kualitas dan kuantitas alat utama sistem pertahanan (alutsista) dan alat-alat penunjang lainnya, peningkatan teknologi ketahanan baik darat, udara maupun laut,  hal ini digunakan agar pihak asing tidak menggangu kedaulatan laut indonesia serta memilimalisir pencurian ikan.

2. "menyatukan" pulau- pulau Indonesia.
perbaikan akses pelayaran, pembangunan pelabuhan, pembangunan galangan kapal yang tangguh, tol laut, konsep yang dicanangkan presiden jokowi yaitu integrasi sistem logistik laut dan darat dengan menggabungkan rute berlayar kapal dengan jaringan rel kereta api,

3. memaksimalkan perdagangan internasional
pengaturan bea, perpajakan, pengaturan perjanjian perdagangan internasional yang lebih baik, penerapan, memanfaatkan secara maksimal letak geografis indonesia sebagai jalur perdagangan internasional. dan sebagainya

4. peningkatan anggaran
pembangunan tentu membutuhkan anggaran, anggaran yang yang sangat besar sangat dibutuhkan untuk membangun maritim indonesia, namun bukan tidak mungkin karena potensi sumber daya indonesia juga sangat besar sehingga bukan tak mungkin, melainkan kemauan pemangku kebijakan dan mental sumber daya manusia nya.

5. perlindungan nelayan kecil
subsidi solar, kredit lunak, pelatihan ketrampilan dan sebagainya.

secara garis besar cita-cita yang dicanangkan oleh presiden jokowi ialah Indonesia menjadi jaya dan mandiri dalam kelautan yang membawa kesejahteraan untuk bangsa..

No comments :